Pengertian Forex Factory
Kalau kamu seorang trader aktif, maka kamu perlu memahami informasi berkenaan forex factory. Forex factory merupakan salah satu website wadah atau tempat berkumpulnya para trader forex di seluruh dunia untuk sama-sama memantau pergerakan nilai mata uang asing dengan mudah.
Selain itu, forex factory juga memungkinkan para trader membuat keputusan trading yang tepat, apakah harus entry atau exit melalui forum diskusi dengan para trader di seluruh dunia. Bukan cuma itu, Forex Factory juga menyediakan berbagai manfaat lain, salah satunya adalah penyediaan platform belajar secara fundamental. Seluruh fitur ini disediakan secara gratis oleh Forex Factory, yang membuat Forex Factory semakin diminati oleh para trader di seluruh dunia.

Siapa saja bisa bergabung jadi member tanpa dipungut biaya sama sekali. Para anggota juga bisa mengakses seluruh perputaran informasi tanpa adanya biaya tambahan yang jadi beban. Selain forum diskusi, berikut ini adalah beberapa fitur lainnya yang bisa anggota manfaatkan:

1. Kalender Ekonomi
Fitur pertama yang sekaligus jadi fitur yang paling trader minati adalah kalender ekonomi. Melalui fitur ini, trader bisa mengakses seluruh kegiatan mikroekonomi satu negara, mulai dari rilis data ekonomi sampai kebijakan bank sentral. Oleh karena itu, melalui fitur ini, para traders bisa melakukan analisis harga secara mendalam, dan bisa mengambil keputusan yang tepat.
2. Trade Explorer
Fitur selanjutnya yang paling banyak trader cari dan pakai adalah Trade Explorer. Trade Explorer merupakan salah satu fitur yang mempunyai kegunaan serupa jurnal trading, yang memungkinkan para trader untuk mencari informasi posisi-posisi trading di masa lalu, untuk mendapatkan referensi berkenaan performa trading. Spesialnya, seluruh member bisa menyesuaikan visibilitas fitur ini ke publik, sehingga mereka bisa mengontrol siapa-siapa saja yang boleh melihat performa akun trading mereka.
3. Market dan Broker
Fitur ini, memungkinkan trader untuk melihat pergerakan mata uang setiap waktunya. Fitur ini juga menampilkan diagram yang bisa dijadikan sebagai acuan analisis teknikal para trader.
4. Trades
Fitur terakhir adalah Trades, yang memungkinkan para trader untuk melihat kegiatan dari trader lain. Dalam fitur ini, trader bisa melihat kegiatan jual beli mata uang bagian Forex Factory lainnya lengkap dengan imbal hasil yang kita dapatkan yang bisa kita kenali melalui nama akun mereka.
Cara Membaca Forex Factory Calender
Di antara fitur-fitur yang tersedia, termasuk forum diskusi, Forex Factory Calendar adalah salah satu fitur yang paling penting, dan banyak trader manfaatkan. Sayangnya, banyak trader yang belum memahami betul bagaimana cara mengakses fitur ini secara maksimal. Karena nyatanya, ada beberapa istilah yang masih terasa asing dan sulit kita pahami pengertiannya. Berikut adalah daftarnya:
- Date: Menunjukkan tanggal terjadinya sebuah peristiwa
- Time: Menunjukkan jam terjadinya sebuah peristiwa
- Impact: Sebagai indikasi yang memperlihatkan perkiraan efek dari peristiwa tersebut melalui warna, di mana kuning bermakna punya efek rendah, merah punya efek tinggi, dan oranye, punya efek menengah.
- Currency: Menunjukkan angka uang asing, yang memberitahu trader dari mana asal mata uang dan juga negara yang memilikinya.
- Event: Memunculkan peristiwa penting yang terjadi di pasar forex, yang bakal terlihat dalam format tanggal dan waktu sesuai dengan yang sudah terjadi.
- Detail: Merupakan keterangan dari peristiwa yang terjadi, yang tampil dalam kolom Event.
- Actual: Menunjukkan data ekonomi yang sudah dirilis. Kolom akan kosong jika tidak tersedia data ekonomi yang dirilis.
- Forecast: Menunjukkan angka perkiraan dari data yang dirilis sesuai dengan proyeksi matematis yang rilis pada periode sebelumnya.
- Previous: Menunjukkan angka yang sudah diperoleh di laporan pada periode sebelumnya.
- Graph: Menampilkan sebuah grafik dari pergerakan data dari waktu ke waktu, yang bisa investor jadikan acuan hasil yang ditampilkan dalam grafik tersebut investor dapatkan dari hasil ulasan data lampau dan terbaru.
Dari beberapa kolom yang tersedia di Forex Factory Calendar, ada beberapa kolom yang harus investor ketahui dengan lebih mendalam, diantaranya adalah:

1. Currency
Trader harus memperhatikan pasangan mata uang yang bakal tampil beritanya, dikarenakan tidak seluruh pasangan mata uang bakal terbit. Informasi yang kita dapatkan di kolom ini berfungsi untuk mengambil keputusan apakah kamu harus melakukan transaksi pada hari tersebut pakai mata uang yang tersedia dalam kolom currency dengan memakai volatile-nya.
Selain itu, melalui kolom ini, kamu juga bakal bisa menentukan pasangan mata uang lain sehingga analisa teknikalmu bisa terjadi dengan normal. Sehingga kamu bisa menghindari transaksi pada pasangan yang mengandung currency.
2. Impact
Kolom selanjutnya adalah impact, yang memungkinkan kamu untuk menilai risiko dari efek yang kita hasilkan dari sebuah berita.
3. Time
Waktu berita tidak terlihat dalam zona waktu Indonesia, sehingga, waktu melihat berita, pastikan kamu sudah mengubahnya ke zona waktu Indonesia dengan meng-klik tulisan jam, kemudian tekan set time zone.
4. Previous
Kolom ini bisa kita jadikan sebagai patokan dan juga pembanding dengan nilai berita terbaru yang terbit secara resmi.
5. Forecast
Buat beberapa trader, nilai perkiraan ini bisa kita jadikan sebagai informasi arah pergerakan pasar. Jika arahnya punya prospek yang bagus, maka para trader biasanya tidak sangsi untuk melakukan transaksi.