- Pilih Kelapa yang Tepat.
Tips membuat santan yang pertama adalah memilih kepala merah atau kelapa hijau, yang berumur sedang dan teksturnya keras, untuk menciptakan rasa santan yang nikmat dan segar.
- Gunakan Air Panas.
Agar santan kelapa tetap utuh dan tidak pecah, kamu bisa menuangkan air panas ke kelapa yang sudah di parut. Lalu diamkan selama 5 menit, dan peras parutan kelapa sampai sarinya keluar membentuk santan.
- Blender Kelapa
Kalau tidak memiliki waktu lama untuk memarut kelapa dan memeras dengan tangan, kamu bisa memasukkan potongan kelapa dan air hangat ke dalam blender. Kemudian saring dan pisahkan ampas kelapa dengan sarinya.
- Saring dengan Kain
Tips yang selanjutnya adalah menyaring sari kelapa atau santan, dengan menggunakan kain berserat lembut seperti kain kasa, agar hasilnya lebih banyak dan tidak encer, daripada menggunakan saringan yang biasanya.
- Simpan di Freezer
Tips membuat santan yang terakhir, agar santan lebih awet dan bisa digunakan lagi, masukkan santan ke dalam plastik dan taruh di freezer. Jika ingin digunakan, kamu bisa menghangatkan santan yang sudah membeku
Santan adalah zat putih yang diekstraksi dari daging buah kelapa coklat matang. Santan telah digunakan selama bertahun-tahun sebagai bahan dalam makanan penutup, sup, dan hidangan lainnya. Ini adalah salah satu bahan populer yang sering digunakan dalam masakan India, Thailand, Hawaii, dan Amerika Selatan, termasuk juga masakan Indonesia.
Proses ekstraksi dalam pembuatan santan dilakukan dengan memarut bagian daging buah dan merendamnya dalam air panas. Krim yang terbentuk di permukaan cairan dikumpulkan untuk dijadikan krim kelapa, sedangkan sisa cairannya kemudian diayak dan dipisahkan dari ampasnya untuk mendapatkan santan.
manfaat santan.
- Membersihkan Kulit dan Pori-Pori Kulit
Santan kelapa bermanfaat untuk membantu membersihkan pori-pori kulit. Caranya itu Anda bisa menggunakan santan kelapa sebagai scrub yang dioleskan ke wajah, dengan cara ini pori-pori kulit bisa dibersihkan, dan juga bisa mencegah timbulnya jerawat dan komedo.
Cara penggunaannya pun juga cukup mudah, dengan cara mencampurkan 4 sdm santan kelapa, 1 cangkir garam halus, dan 1,5 liter minyak kelapa. Campurkan semuanya sampai rata, kemudian oleskan pada kulit sambil Anda pijat dan gosok secara perlahan dan merata. Selain itu, cara ini juga ampuh untuk mengangkat sel kulit mati.
- Menghaluskan Kulit
Selain untuk membersihkan, santan kelapa juga bermanfaat untuk menghaluskan kulit yang memiliki tekstur yang kasar. Karena sebagian besar kulit kasar ini disebabkan oleh sel kulit mati, nah seperti yang sudah saya jelaskan di poin sebelumnya, sel kulit mati bisa diatasi dengan menggunakan scrub santan kelapa yang berfungsi untuk menghaluskan kulit.
Caranya itu dengan mencampurkan satu mengkok santan kelapa dengan seperempat sendok makan bubuk kunyit, aduk hingga rata lalu gosokkan perlahan ke seluruh bagian tubuh. Diamkan selama 5-10 menit kemudian bersihkan dengan air hangat.
Setelah mandi, jangan lupa oleskan body lotion saat tubuh Anda masih terasa lembab. Jika dilakukan secara rutin, ramuan ini bisa menghaluskan kulit Anda.
- Mencerahkan Kulit Wajah
Tidak cuma susu, bengkoang, dan yogurt saja, santan kelapa juga mempunyai kandungan vitamin yang bisa mencerahkan kulit wajah Anda. Anda bisa menggunakan santan kelapa ini sebagai masker wajah atau untuk membersihkan kulit wajah.
Dengan membersihkan kulit wajah secara rutin akan membuat kulit wajah Anda terlihat lebih putih dan cerah alami.
- Melembabkan Kulit
Anda bisa mendapatkan kulit yang lembab dan cantik hanya dengan menggunakan santan kelapa. Caranyapun sangat mudah sekali yaitu tinggal Anda oleskan minyak kelapa pada kulit wajah anda dan diamkan selama 30 menit. Lakukan setiap hari agar mendapatkan hasil yang maksimal. Maka kulit Anda akan lembab dan cantik alami.
- Mencegah serta Mengatasi Komedo dan Jerawat
Santan kelapa dipercaya memliki khasiat yang sangat baik untuk membersihkan pori-pori kulit dari kotoran, jadi bisa mencegah dan mengatasi timbulnya komedo dan jerawat. Komedo dan jerawat ini merupakan masalah yang umum diderita semua orang. Meskipun bukan suatu penyakit yang berbahaya, tapi keduanya ini bisa merusak penampilan wajah.